Jumlah posting : 225 Age : 42 Localisation : kandangan city Mig33 id : loksinaga Warning : Registration date : 17.09.08
Subyek: Membuat Internet Explorer Bebas Masalah Fri 12 Dec - 2:22
kramotak wrote:
Suatu ketika mungkin Anda pernah mengunjungi suatu situs web “bermasalah” yang ketika dikunjungi memunculkan pesan kesalahan “Problems with this web page might prevent it from being displayed properly or functioning properly. In the future, you can display this message by double-clicking the warning icon displayed in the status bar”. Pesan tersebut diakhiri dengan informasi detail tentang pesan kesalahan berupa kode-kode yang artinya tidak diketahui oleh orang banyak.
Pesan kesalahan lain yang cukup sering muncul pada situs web yang memiliki skrip “bermasalah” adalah pesan error “A runtime error has occurred. Do you wish to debug?”. Jika menjawab pertanyaan tersebut dengan [Yes], maka Anda akan”diajak” untuk melakukan memperbaiki situs web tersebut.
Seharusnya, pesan-pesan tersebut hanya perlu diketahui oleh pembuat situs agar ia dapat segera memperbaiki situsnya. Konyol rasanya jika pengunjung yang tidak tahu apa-apa mengenai pembuatan situs web tersebut jadi ikut terganggu dengan pesan yang seharusnya tidak perlu mereka lihat.
Agar pesan-pesan kesalahan di atas tidak lagi muncul, ikuti langkah-langkah ini. 1. Jalankan Internet Options lewat Internet Explorer. Di Internet Explorer, klik [Tools] > [Internet Options]. 2. Pada jendela “Internet Properties”, klik tab [Advanced]. 3. Berikan tanda centang pada kotak teks [Disable script debugging]. 4. Hilangkan tanda cek pada [Display a notification about every script error]. 5. Klik [Apply], lalu iklik [OK] untuk menutup jendela Internet Options.